Patroli Siang KRYD di Wilayah Hukum Polsek Kadupandak Tingkatkan Keamanan dan Kewaspadaan"

    Patroli Siang KRYD di Wilayah Hukum Polsek Kadupandak Tingkatkan Keamanan dan Kewaspadaan"

    Polres Cianjur - rabu, 18 September 2024 – Dalam upaya meningkatkan keamanan dan kewaspadaan di wilayah hukumnya, Polsek Kadupandak Polres Cianjur melaksanakan kegiatan patroli siang rutin yang dikenal dengan istilah KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh AIPTU Ibrahim Nugraha, Kepala SPKT 1 Polsek Kadupandak.

    Patroli yang dimulai pada pukul 14.00 WIB ini melibatkan pemantauan aktif di berbagai titik rawan dan pusat keramaian di wilayah hukum Polsek Kadupandak. AIPTU Ibrahim Nugraha bersama anggotanya melakukan pengawasan ketat untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan seperti pencurian, perampokan, serta tindak kriminal lainnya.

    Kapolres Cianjur, AKBP Rohman Yonki Dilatha, S.I.K., M.Si., M.H., menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan kegiatan ini. "Kegiatan patroli ini merupakan bagian dari upaya kami untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Kami berharap dengan adanya patroli yang rutin, masyarakat dapat merasa lebih aman dan nyaman dalam menjalani aktivitas sehari-hari, " ujar AKBP Rohman Yonki Dilatha.

    Kapolsek Kadupandak, AKP Deden Hermansyah, S.H., M.H., juga menambahkan, "Patroli ini penting untuk memelihara keamanan dan mencegah terjadinya tindak kriminal di wilayah Kadupandak. Kami akan terus melakukan patroli dan pengawasan secara rutin untuk memastikan situasi tetap kondusif."

    Kegiatan KRYD Patroli Siang ini diharapkan dapat menjadi langkah preventif yang efektif dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Kadupandak, serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap pihak kepolisian.

     

    polres cianjur
    Cianjur

    Cianjur

    Artikel Sebelumnya

    Patroli Lautan Biru Polsek Pagelaran: Antisipasi...

    Artikel Berikutnya

    Patroli KRYD Polsek Pagelaran Antisipasi...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Kompolnas Apresiasi Polri Atas Keberhasilan Operasi Lilin 2024
    Ketua Forum Studi Transportasi Apresiasi Polri Dalam Kelancaran Nataru 2024-2025
    Hendri Kampai: Perjuangkan Kebijakan yang Berpihak Rakyat, Presiden Prabowo Jadi Pahlawan Indonesia
    Kapolri Naikkan Pangkat Bripka Andithya yang Gugur Saat Selamatkan Warga
    Hendri Kampai: Drama Politik Hukum, Ketika KPK Tetapkan Hasto Sebagai Tersangka, Tapi Tanpa Penahanan

    Ikuti Kami